Halal Corridor dan KADIN Depok Dorong UMKM Naik Kelas Lewat Program Agen Halal Pelajar

Pelatihan Sertifikasi Halal di KADIN Depok (dok. Halal Corridor)

HALAL CORRIDOR – Upaya mendorong UMKM agar mampu naik kelas dan bersaing di pasar internasional terus dilakukan melalui berbagai kolaborasi strategis.

Salah satunya diwujudkan melalui kerja sama antara Halal Corridor dan Kamar Dagang dan Industri (KADIN) Kota Depok yang berfokus pada penguatan ekosistem halal serta peningkatan standar legalitas usaha UMKM.

Kolaborasi ini tidak hanya menyasar pelaku usaha, tetapi juga melibatkan generasi muda, khususnya pelajar di Kota Depok, sebagai bagian dari solusi. Pelajar dibekali pemahaman dan pelatihan seputar halal agar mampu menjadi agen informasi halal yang menjembatani kebutuhan edukasi pelaku UMKM di daerahnya.

Sebagai tindak lanjut dari kerja sama tersebut, pada Rabu, 21 Januari 2026, Halal Corridor melakukan kunjungan resmi ke KADIN Kota Depok. Kegiatan ini dihadiri oleh Fadia Mutiara selaku General Manager Halal Corridor dan Andi Setyadi sebagai Auditor Halal Senior, serta disambut langsung oleh Edmon Johan selaku Ketua KADIN Kota Depok.

Baca Artikel Menarik Lainnya: BPJPH: Kehalalan Produk Harus Dibuktikan dengan Sertifikat Halal

Pertemuan ini menjadi momentum penting untuk menyelaraskan visi dalam mendukung UMKM Kota Depok agar lebih siap menghadapi tantangan pasar, baik nasional maupun internasional. Fokus utama pembahasan adalah penguatan pemahaman halal, pemenuhan legalitas usaha, serta upaya standarisasi produk agar memiliki daya saing yang lebih kuat.

Fadia Mutiara menegaskan bahwa pengembangan UMKM tidak bisa dilepaskan dari aspek edukasi halal yang berkelanjutan. “Kami melihat peran generasi muda sangat strategis dalam memperluas literasi halal, karena mereka dapat menjadi penghubung yang efektif antara informasi halal dan pelaku UMKM di daerah,” ujar Fadia.

Melalui program agen halal pelajar, anak-anak sekolah di Kota Depok akan mendapatkan pelatihan seputar konsep halal, titik kritis kehalalan produk, hingga gambaran umum proses sertifikasi halal. Bekal ini diharapkan mampu membantu mereka menyampaikan informasi yang benar dan mudah dipahami kepada pelaku usaha di lingkungan sekitarnya.

Langkah ini juga sejalan dengan tujuan jangka panjang untuk mendorong UMKM Kota Depok agar mampu menembus pasar internasional. Pemenuhan legalitas usaha, sertifikasi halal, dan standarisasi produk menjadi fondasi awal agar produk UMKM dapat diterima secara luas di pasar global.

Ketua KADIN Kota Depok, Edmon Johan, menyambut baik kolaborasi ini sebagai bagian dari upaya konkret mendukung UMKM lokal. “KADIN Kota Depok sangat mendukung inisiatif yang mendorong UMKM agar lebih siap secara legal, standar, dan berdaya saing, termasuk melalui penguatan ekosistem halal,” ungkap Edmon.

Sinergi antara Halal Corridor dan KADIN Kota Depok ini diharapkan dapat menciptakan dampak yang berkelanjutan. Tidak hanya meningkatkan pemahaman halal di kalangan pelaku usaha, tetapi juga menumbuhkan kesadaran sejak dini di kalangan pelajar tentang pentingnya industri halal bagi perekonomian daerah.

Dengan keterlibatan berbagai pihak, mulai dari lembaga pendamping, asosiasi usaha, hingga generasi muda, program ini menjadi langkah strategis dalam membangun UMKM Kota Depok yang lebih terstandarisasi, kompetitif, dan siap melangkah ke pasar internasional.(AL)

Categories:

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *